Bagi seluruh Muslimah Indonesia yang tinggal di Korea
Muslimah yang cantik di luar dan cantik di dalam, tentu banyak pengalaman menarik yang dialami Sahabat Muslimah sekalian selama tinggal di Korea. Budaya, makanan, dan gaya hidup yang berbeda dengan negara asal kita yang mayoritasnya berpenduduk Muslim tentu menjadi buah bibir yang tiada habis-habisnya. Apalagi jika menyangkut soal bagaimana kita sebagai Muslimah mempertahankan jati diri kita di tengah masyarakat sekuler dan hedonis seperti negeri ‘Pagi nan Tenteram’ ini.
Ingin berbagi pengalaman menarik sekaligus mendapat hadiah?
Ayo ikutilah lomba esai Muslimah Indonesia ini!
Divisi Humas PPM-Imuska [Pemuliaan dan Pemberdayaan Muslimah-Indonesian Muslim Society in Korea) mengadakan lomba esai tentang pengalaman Muslimah sekalian selama berada di Korea dengan tema “Bangga BerIslam di Tengah Keterbatasan”.
Tiga esai yang terbaik akan mendapatkan hadiah berupa:
- Esai Terbaik I :
Paket buku [Fiqh Sunnah Wanita, Saksikan Bahwa Aku Seorang Muslim, Jangan Mau Gak Nulis Seumur Hidup, Zero to Hero] dan paket jilbab cantik
- Esai Terbaik II :
Paket buku [35 Shirah Shahabiyah, How To Be A Smart Writer, Agar Bidadari Cemburu Padamu] dan paket jilbab cantik
- Esai Terbaik III :
Paket buku [ Riyadhu As-Shalihat: Taman Wanita-Wanita Sholehah, Uddatush Shabirin]
Lebih jelas mengenai ketentuannya bisa dibaca di bawah ini:
1. Lomba ini khusus untuk Muslimah Indonesia yang sedang tinggal di Korea.
2. Judul esai dibuat semenarik mungkin.
3. Esai ditulis dengan menggunakan bahasa yang santun.
4. Format penulisan doc/docx, ukuran A4, spasi 1, font Times New Roman ukuran 12, jumlah kata 1200-1500.
5. Peserta diwajibkan mengisi biodata yang file-nya bisa di-download di attachment.
6. Esai tidak pernah dipublikasikan di media cetak/elektronik mana pun dan merupakan karya pribadi asli (bukan jiplakan).
7. Esai tidak mengandung unsur SARA.
8. Kirim esai ke lombaesaiimuska@gmail.com, pembukaan lomba esai dimulai pada 7 April 2011 dan akan ditutup pada tanggal 30 April 2011 pukul 24.00 KST.
9. Setiap peserta diperbolehkan mengirim lebih dari satu karya.
10. Karya yang masuk menjadi hak milik PPM-Imuska.
11. Tim Juri yang akan menyeleksi esai sebanyak 3 orang, yaitu: Ka Bati (Jurnalis), Ariesa Ulfa (Ketua PPM-Imuska), Deasy Rosalina (Ko. Divisi Humas PPM-Imuska)
12. Keputusan dewan juri tidak bisa diganggu gugat.
13. Pengumuman pemenang diumumkan pada saat Muslimah Gathering III dan selanjutnya akan dipublish melalui milis muslimahindonesia@yahoogroups.com, moslemkorea@yahoogroups.com, website ppm imuska di http://muslimahkorea.multiply.com ,http://ppmimuska.wordpress.com, dan http://imuska.org
Jangan lewatkan momen ini yaaa...sekaligus sebagai wadah untuk saling mengenal di antara Muslimah Indonesia yang tinggal di Korea. Salam hangat musim semi! Ditunggu karya terbaiknya^^
-TIM Humas PPM-Imuska-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar